Breaking News

Rangkaian Kisah Membawa Berkah (Awal 2023)

Di awal tahun 2023 ini, banyak kenangan cerita dan kisah yang terungkai. Januari 2023 semua berawal dengan indah dan menjadi pembelajaran.  Mulai dari berbagai kegiatan yang dilakukan menuai hasil sempurna dan lancar. Di akhir bulan pun dua pencapaian juga menghampiri. Anak bujang ke -3 ku Maulana Ibrahim alhamdulillah sudah memilki satu buku. "Surat untuk Ibu", semua itu tidak akan ternilai dengan Uang. Sebuah event menulis surat yang diikuti oleh si bujangku, dan alhamdulillah lolos seleksi untuk dibukukan. Jadilah dia yang pertama memiliki karya di sekolahnya. Alhamdulillah.  
 
Pada tanggal 11 Januari memandu diskusi dengan Buya Mahyeldi dan Buya Marfendi,  orang nomor satu di Sumatra Barat dan nomor dua di kota Bukittinggi, ini bukanlah sesuatu yang mudah, namun alhamdulillah bisa berjalan dengan lancar dan luar biasa. Sebagai pembuka acara bisa membacakan kisah tentang buya di depan semua siswa dan undangan. Beliaupun nampak kaget, karena pembuka acara diawali dengan cerita tentang masa kecil beliau 


Pada tanggal 21 Januari juga menjadi nara sumber untuk motivasi Menulis buku di SD Islam Al-Ishlah Bukittinggi.  Alhamdulillah juga berjalan lancar dan sampai proyek menulis buku bersama yang saat ini sedang proses editing. Buku berupa kumpulan puisi, kumpulan pantun dan satu kumpulan khutbah dan pidato islami. Semoga saja bisa selesai sesuai rencana dan hasil yang maksimal, sehingga bisa memacu dan memotivasi lagi bagi para guru untuk menggoreskan tinta untuk berkarya lebih lagi.


Malam, 31 Januari 2023 iseng membuka email ternyata aku juga Lulus Beasiswa Orbit Guru Merdeka Belajar  atau OGM. Sebuah tawaran beasiswa dari kemendikbud untuk menjadi Master Certificated Educator (MCE) alhamdulillah,  semua kabar baik dan gembira aku terima di bulan Januari ini. Pendidikan dimulai dari bulan Februari sampai bulan Mai 2023 ke depan. Semoga selalu diberi kemudahan ya Allah. 
Selain itu, konsistensi dalam menulis terus dilakukan, walau banyak aktivitas yang menguras waktu, namun karena niat untuk selalu berbuat dan bermanfaat, menulis untuk di media harus tetap jalan. Alhamdulillah beberapa buah artikel juga terbit di media cetak Padang Ekspress haluan.id, Rakyat Sumbar dan juga Elipsis. Terus berbuat dan bergerak, serahkan hasilnya tanpa syarat tulisankuberupa esai, cerpen dan juga puisi terus aku selang seling, untuk terus mengasah diksi agar lebih mumpuni. 
Dua buku karya bersama guru dan siswa dalam bentuk antologi cerpen juga sudah dikirim ke penerbit. Buku pertama berjudul "The Story of Tania" dan buku kedua "Petualangan Tiga Mantra", buku ini adalah kumpulan cerpen yang ditulis oleh siswa generasi ke -16, ditambah dengan beberapa orang guru. Selanjutnya dua buku tunggal yang sudah lama dalam renungan akhirnya juga sudah dalam proses cetak. Judul pertama adalah " Gerbang Cahaya  merupakan kumpulan puisi yang telah terbit di beberapa media cetak dan online. Sementara buku kedua adalah Rangkaian Diksi Wujudkan Literasi Anak Negeri merupakan kumpulan esai dan artikel yang telah terbit di media cetak dan online juga. Semoga membawa berkah bagi kehidupan dan juga bermanfaat untuk banyak orang. 
Hari berlalu, di bulan Februari juga di tanggal 21 Februari 2023 nya, diminta menjadi narasumber di grup KPP-CS Bumi Sriwijaya Palembang yang diikuti oleh 565 orang anggotanya. Dengan tema Tips dan Trik Menulis artikel ilmiah populer agar Tembus Media Cetak dan Online. Anggota grup yang sangat aktif dan memberikan pertanyaan yang bernas, menambah motivasi untuk terus belajar. Alhamdulillah semua terlewati dengan lancar. 

Maret ceria, kami disibukkan dengan persiapan Gasani dan Akreditasi. Cerita di bulan maret ini juga sangat luar biasa. Karena berbagai persiapan harus dilakukan untuk menyambut acara besar dan akbar Gasani ke -2 pada tanggal 3 dan 4  Maret 2023. Aku yang awalnya hanya diamanahi sebagai seksi konsumsi,  pada praktiknya merangkap jadi seksi humas, dan seksi acara. Ditambah dengan menjadi juri bercerita secara online pada  H-1 Gasani dengan Ibu Zulzetri, M.Pd. pensiun guru bahasa Indonesia dan pengawas di kota Bukittinggi. Alhamdulillah,  semua dijalani dengan ikhlas dan memang beginilah kami di sini, semua dikerjakan dengan penuh semangat dan tanggung jawab. Pada akhirnya semua prosesi kegiatan akbar ini berjalan dengan lancar dan sukses. Sampai penyerahan hadiah kepada para pemenang,  dan ada juga piala bergilir kepada sekolah yang juara umum. Semua bisa aku pandu dengan lancar dan meriah. Alhamdulillah.  

Belum selesai euforia kesuksesan Gasani ke -2, kami langsung disambut dengan Akreditasi sekolah yang akan divisitasi oleh Badan Akreditasi Nasional provinsi Sumatera Barat. Hari berikutnya kami harus menyiapkan bahan untuk di upload dan juga di lihat ketika visitasi, alhamdulillah beberapa hari berikutnya kami sampai bermalam di sekolah. Berbagai bahan dan administrasi pembelajaran harus kami siapkan dalam waktu satu minggu saja menjelang tim Assesor datang ke sekolah pada tanggal 14 dan 15 Maret 2023. Suka dan duka kami jalani bersama, sehingga semakin mengikat rasa persaudaraan dan kedekatan di antara kami. 

Alhamdulillah juga di sela kesibukan menyiapkan bahan sampai malam hari, pas membuka akun sscsn, pada tanggal 8 Maret 2023 resmi namaku keluar dan lulus penempatan PPPK di SMPN 2 Bukittinggi. Masyaallah,  Allahuakbar, alhamdulillah yang bisa kuucapkan dan sampaikan kepada sang pemilik hidup, Allah swt. Karena dengan takdir dan kehendak-Nyalah semua ini bisa aku jalani. Aku hanya menjalani saja, karena semua sudah diatur dan menjadi skenario yang di atas. Ketika cita-cita untuk menjadi ASN tidak ada lagi dalam untaian doa, namun sangat indah cara Allah mengabulkan doa ayah dan Bunda. 
Ya, aku yakin kalau semua ini adalah cara Allah mengijabah doa mama dan papaku.  Masih jelas teringat kata-kata papa ketika pulang dari tanah suci sepulang haji. 
"Di Arraudah, Apa dan Ama saling berpegang tangan dan menangis berdoa meminta agar Angkatlah anak hamba, Dilla menjadi PNS ya Allah" ujar beliau.🥹😭
Ya Allah,  Pa di saat semua sudah aku raih, namun dirimu tidak ada lagi di sisiku🥹. Insyaallah papa pasti senang di sana karena melihat kami di sini meraih semua yang kau harapkan. Selalu untaian doa, zikir dan bacaan alquran dikirim untukmu Pa di alam sana. Ditambah lagi, dua cucu kesayanganmu juga sudah di pondok pesantren dan selalu mendoakan papa. 
Satu lagi Pa, progres Baiti Jannati Juga sudah hampir 75 persen, alhamdulilah dan rasa syukur selalu kusampaiakan kepada sang pemilik segalanya. Karena nikmat, berkah dan karunia-Nyalah semua ini bisa menjadi nyata. Alhamdulillah hirabbil aalamiin.
Ketika visitasi akreditasi hari kedua, di saat aku akan diwawancarai oleh assesor, juga mendapatkan tugas membuat soal online selama tiga hari di hotel Dymens. Ya Allah, seolah tiada henti kerja dan kegiatan ini. Alhamdulilah juga pada akhirnya ada temanku yang menggantikan untuk wawancara dengan assesor. Sehingga aku bisa full mengikuti kegiatan membuat soal untuk persiapan ujian akhir kelas 9. Masyaallah,  maha besar Allah yang telah membuat diri ini kuat dan sehat. Sehingga bisa menjalani semua ini dengan lancar dan sukses. Ditambah lagi dengan waktu kunjungan ke pondok tempat anak-anak, juga membawa semua keluarga besarku untuk jalan dan menjalin silaturahmi dengan jalan bersama. 
Hidup adalah pilihan, bergerak, berbuat dan memanfaatkan waktu yang ada atau hanya mencari alasan untuk tidak bergerak sangat mudah dan sah saja dilakukan. Sangat kusyukuri semua yang telah kujalani dalam tiga bulan awal di tahun 2023 ini. Untaian Kata ini sengaja kutulis dan kurangkai sebagian saksi bahwa aku pernah kuat dan berbuat. Ini semua akan menjadi saksi dan karya abadi setelah kita tiada nanti. Kembali kepada diri sendiri, apakah mau menjadi biasa atau luar biasa. Jika ingin mendapatkan sesuatu yang lebih, maka harus berbuat lebih. 


Tiga bulan pertama sangat banyak cerita, rasa lelah, cemas, kesal, marah, sedih, tawa dan bahagia selalu mengiringi. Terimakasih untuk diri yang sudah kuat berdiri menjalani ini semua. Terimakasih untuk semua sahabat dan rekan kerja yang selalu membersamai,  sahabat di dunia nyata dan dunia maya yang selalu support dan memotivasi. Terkhusus untuk pendamping hidup yang selalu membersamai dan menyuport apapun kegiatan yang kulakukan. Dan teruntuk buah hati tercinta bahwa kalianlah alasan diri ini kuat untuk berbuat dan bergerak.  

Terimakasih untuk semua. 💗🤗
 
Di sela kesibukan Akreditasi, masih sempat mengikuti kegiatan literasi berdiskusi dengan penulis hebat dan sempat berfoto dengan Helfi Tiana Rosa. Seorang penulis kebanggaan Indonesia yang telah melahirkan banyak buku yang juga sudah di filmkan. Sebut saja Ketika Mas Gagah Pergi, sebuah film layar lebar yang diangkat dari novel beliau. Anak-anak tahun 80 dan 90- an juga pasti tahu majalah Anida beliaulah yang menciptakan majalah muslimah yang sangat viral  di zamannya itu. 

2 komentar:

  1. Masyaallah... Keren luar biasa bundo...
    Bangga dan terharu dg semua pencapaianmu ndo.
    Tetaplah menjadi orang yang tawadhu'.

    BalasHapus